Sabtu, 15 Februari 2025

Dukung Ketahanan Pangan dan Energi, Komda APHI Kaltim Gandeng BRIN Buat Demplot Agroforestri Aren dan Sorgum

Latest

- Advertisement -spot_img

Asosiasi Pengusaha Hutan Indonesia (APHI) Komda Kalimantan Timur bersama Pusat Riset Ekologi dan Etnobiologi (PREE) Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) melakukan penanaman demplot agroforestri berbasis Aren Genjah dan Sorgum di Lembaga Pengelola Hutan Desa (LPHD) Bukit Pariaman, Kecamatan Tenggarong Seberang.

Langkah itu dilakukan demi mendukung program pemerintah untuk meningkatkan ketahanan pangan dan energi.

“Demplot agroforestri ini dirancang untuk memperkenalkan dan mengembangkan sistem pemanfaatan lahan yang berkelanjutan dengan mengintegrasikan tanaman Aren Genjah dan Sorgum” kata Ketua Komda APHI Kaltim Asrul Anwar, dikutip Jumat (24/1/2025).

Penanaman demplot agroforestri telah dilakukan pada pertengahan Oktober 2024 lalu. Asrul mengatakan penanaman demplot agroforestri merupakan tindak lanjut kerja sama dan kolaborasi riset ditandatangani akhir Agustus 2024 yang bertujuan untuk mendukung keberlanjutan lingkungan sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pengelolaan hutan desa yang produktif dan ramah lingkungan.

Aren genjah dan Sorgum dipilih karena dinilai memiliki nilai ekonomi tinggi dan dapat meningkatkan ketahanan pangan masyarakat setempat. Program ini diharapkan menjadi model percontohan dalam pengelolaan hutan berbasis komunitas yang lestari di Kalimantan Timur.

Sementara itu, Kombid Kerjasama dan Pengembangan Usaha Komda APHI Kaltim Amiruddin Lindrang, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen APHI dalam mendukung pemulihan ekosistem dan pengelolaan sumber daya alam secara berkelanjutan.

“Kami percaya bahwa penerapan agroforestri yang tepat dapat memberikan manfaat ganda, baik dari sisi ekonomi maupun ekologi. Aren Genjah dan Sorghum dipilih karena memiliki potensi tinggi dalam meningkatkan ketahanan pangan serta membuka peluang pasar baru bagi masyarakat,” ujar Amiruddin.

Sementara itu perwakilan BRIN Karmila Santi menegaskan komitmen BRIN untuk memberikan pendampingan teknis, penelitian, serta pengembangan inovasi yang diperlukan untuk keberhasilan program ini.

“Melalui kolaborasi ini, kami berharap dapat menciptakan model agroforestri yang tidak hanya produktif tetapi juga ramah lingkungan dan berkelanjutan,” ujarnya.

Penanaman demplot agroforestri oleh Komda APHI Kaltim dan Pusat Riset Ekologi dan Etnobiologi (PREE) Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN)

Kegiatan pembuatan demplot agroforestri ini mendapat sambutan antusias dari berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, akademisi, masyarakat setempat, serta pemangku kepentingan lainnya. Selain penanaman demplot, pada kesempatan tersebut juga dilakukan sosialisasi dan pelatihan teknis bagi masyarakat untuk meningkatkan pemahaman mengenai teknik budidaya serta manfaat sistem agroforestri.

Dengan adanya program ini, diharapkan dapat tercipta ekosistem hutan desa yang lebih produktif, meningkatkan taraf hidup masyarakat, serta memperkuat ketahanan pangan di wilayah Kalimantan Timur. APHI Komda Kaltim dan BRIN berkomitmen untuk terus mendukung pengelolaan hutan yang bertanggung jawab dan berbasis pada inovasi.*** Pewarta: VVW

- Advertisement -spot_img

More Articles