Menteri Perdagangan, Budi Santoso menerima kunjungan Ketua Umum Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia (HIMKI), Abdul Sobur di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Kamis (6/2/2025).
Pada kesempatan itu Mendag Busan menyampaikan bahwa Indonesia merupakan pemasok furnitur dan kerajinan nomor 19 di dunia dengan nilai mencapai 2,46 miliar dolar AS pada tahun 2023 dengan tren pertumbuhan tahunan sebesar 2,62% selama 5 tahun terakhir (2019–2023).
Mendag menambahkan, para pengusaha furnitur bisa memanfaatkan perwakilan perdagangan yang ada di luar negeri guna memperluas pasar ekspor.
Salah satunya melalui pameran internasional, misi dagang, dan business matching. Pengusaha furnitur juga bisa memanfaatkan perjanjian perdagangan yang sudah terjalin dengan negara mitra.
Pada kesempatan itu juga dibahas tentang pameran Indonesia International Furniture Expo (IFEX) 2025. Pameran IFEX 2025 akan diselenggarakan pada 6-9 Maret 2025 di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta.
Pada kesempatan tersebut, Mendag didampingi oleh Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional, Fajarini Puntodewi; Direktur Pemasaran Produk Dalam Negeri , Dewi Rokhayati dan Direktur Pengembangan Ekspor Produk Manufaktur, Deden Muhammad F S. ***