Minggu, 24 November 2024

Temu Kangen Keluarga Besar BPPT: Keseimbangan Intelektual, Mental-Rohani dan Fisik

Latest

- Advertisement -spot_img

Intelektual yang mumpuni, fisik yang samapta dan mental-rohani yang tanggon merupakan ciri manusia dengan kehidupan paripurna. 

Tiga sifat tadi muncul pada Acara Temu Kangen Keluarga Besar Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu, 26 Oktober 2024. 

Dalam acara tadi, sebanyak 285 ilmuwan dan teknolog yang pernah mengabdi di BPPT berkumpul, menggelar olah raga pagi, menari poco poco dan senam maumere, sekaligus bertukar pengalaman dan berdiskusi tentang perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di tanah air.

Hadir pada acara Temu Kangen tadi, para warga BPPT yang pernah duduk sebagai Menteri/Anggota Kabinet, seperti Wardiman Djojonegoro, Rahardi Ramelan dan Indroyono Soesilo, serta para mantan  Kepala BPPT, Marzan Azis Iskandar,  Unggul Priyanto dan Hammam Riza.  

Tidak ketinggalan, hadir para ilmuwan dan teknolog senior, antara lain, ahli teknologi telekomunikasi dan informatika, Ashwin Sasongko, ahli teknologi energi hidrogen Eniya Listiani Dewi, pakar teknologi kebencanaan Idwan Soehardi, pakar pengembangan wilayah terintegrasi, Djoko Hartoyo, ahli sistem transportasi, Wendy Aritenang, pakar teknologi hujan buatan, Samsul Bachri, ahli teknologi survey laut Wahyu Pandoe, pakar teknologi penerbangan, Harijono Djojodihardjo dan Anton Adibroto, pakar teknologi energi biomassa, Andhika Prastawa, pakar teknologi sel surya, Arya Rezavidi dan masih banyak lagi.

Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) didirikan pada Agustus 1978 guna menyusun kebijakan, koordinasi program, pelayanan jasa dan melaksanakan pengkajian dan penerapan teknologi guna membawa Indonesia lepas landas menuju negara maju. 

Selama 43 tahun, karya para ilmuwan dan teknolog BPPT telah banyak muncul di khasanah pembangunan tanah air, dari rancang-bangun jembatan Batam – Rempang – Galang, rancang-bangun Jembatan Jawa – Madura, hingga rancang-bangun kapal kapal Maruta Jaya, kapal Fast Patrol Boat 57 Meter, pesawat CN-235, pesawat N-250, aplikasi teknologi satelit remote sensing serta sistem Pemilu Elektronik.

Pada tahun 2021 para ahli BPPT bersama mitra-mitra di dalam negeri berhasil membuat 53 jenis produk untuk penanganan pandemi COVID 19.  Di akhir tahun 2021, BPPT melebur ke dalam Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). ***

- Advertisement -spot_img

More Articles