Kamis, 12 September 2024

Ajukan Konsep Multiusaha Kehutanan Kekinian, Mahasiswa IPB Juara Lomba Karya Tulis APHI

Latest

- Advertisement -spot_img

Kelompok Mahasiswa dari Fakultas Kehutanan dan Lingkungan IPB University berhasil menjadi juara pada lomba karya tulis ilmiah populer multiusaha kehutanan.

Lomba diselenggarakan oleh Asosiasi Pengusaha Hutan Indonesia (APHI) sebagai upaya mendorong penerapan multiusaha kehutanan dan perbaikan pengelolaan hutan di Indonesia.

Kelompok mahasiswa IPB University yang menjadi juara terdiri dari Prasetya Irawan, Risti Aji Dwi, dan Ahmad Armansyah. Mereka menjadi juara berkat karya tulis berjudul “Model Bisnis Multiusaha Kehutanan Kekinian dengan Konsep Inovative Start Up Company”.

Karya tulis kelompok mahasiswa IPB tersebut dinilai panitia memenuhi berbagai kriteria yang ditentukan seperti orisinalitas, inovatif, dan memberi solusi atas persoalan yang dihadapi Perizinan Berusaha pemanfaatan Hutan (PBPH).

Pengumuman pemenang lomba karya tulis ilmiah populer mahasiswa disampaikan oleh Ketua Panitia Lomba Endro Siswoko. Sementara penyerahan hadiah bagi pemenang diberikan secara daring oleh Ketua Umum APHI Indroyono Soesilo, disela Munas APHI, Selasa 7 Desember 2021.

Endro Siswoko memuji karya tulis para pserta lomba yang masuk ke meja panitia. “Tidak kami duga, ilmunya lebih tinggi,” kata Endro setengah berkelakar.

Endro menyatakan panitia cukup banyak menerima karya tulis dari mahasiswa. Karya tulis yang masuk memberi banyak inspirasi yan diperlukan dalam implementasi multi usaha kehutanan.

Misalnya dalam bentuk mendata, melaporkan, dan mengevaluasi PBPH dengan cara kekinian berbasis teknologi industri 4.0.

“Ada inovasi bagaimana meningkatkan devisa dan pemasaran produk pemberdayaan masyarakat secara offline maupun online,” kata Endro.

Endro memastikan karya tulis yang masuk dan menjadi juara menjadi rekomendasi yang mengagumkan bagi pelaku usaha kehutanan.

Endro menejelaskan, panitia akhirnya memutuskan pemenang lomba berdasarkan aspek orisinalitas gagasan, unsur kreativitas, dan inovasi model multiusaha kehutanan pada pemegang izin pemanfaatan hutan.

Karya tulis juga memberi solusi atas permasalahan yang dihadapi, aplikatif dan implementatif.

APHI menyediakan penghargan dan hadiah uang pembinaan dengan total Rp36 juta kepada para pemenang. Juara 1 yang mendapat hadiah pembinaan sebesar Rp10 juta, juara 2 Rp7,5 juta, dan juara 3 Rp6,5 juta.

Sementara juara favorit 1 akan mendapat Rp5 juta, favorit 2 Rp4 juta, dan favorit 3 Rp3 juta.

Berikut daftar pemenang lomba karya tulis ilmiah populer multiusaha kehutanan yang diselenggarakan APHI.

Juara

Juara 1: Prasetya Irawan, Risti Aji Dwi Wahyuningtyas, Ahmad Armansyah (Fakultas Kehutanan dan Lingkungan IPB, 2019): MODEL BISNIS MULTIUSAHA KEHUTANAN KEKINIAN DENGAN KONSEP INNOVATIVE START UP COMPANY

Juara 2: Ahmad Luthfi Syauqi, Mochammad Hilal Rizki, Waya Santika (Fakultas Kehutanan UGM, 2019): ANALISIS POTENSI EKONOMI PENGEMBANGAN KOMODITAS KAPULAGA BERBASIS AGROFORESTRI INTEGRATIF DI AREA KERJA APHI

Juara 3 Nadia Salsabila Candra Kerti, Manisyah, Feni Amyar Aningtiyas (Fakultas Kehutanan dan Lingkungan IPB, 2019 & 2020): AGROSILVOFARMAKA DAN PENERAPAN SISTEM PEMASARAN DIGITAL UNTUK MENARIK INVESTOR

Juara Favorit

Favorit 1: Fikri Danang Himawan, Apis Melifera Cemara Dewi, Dimas Agil Restu Karunia (Fakultas Kehutanan UGM, 2020): EKOWISATA BERBASIS FOREST BATHING DAN AGROFORESTRI SEBAGAI PENGEMBANGAN MULTIUSAHA DI BIDANG KEHUTANAN

Favorit 2: Fadillah Aryani Suhandoko, Mariatul Qibtiyah, Muhammad Ridi Syaputra (Fakultas Kehutanan UNMUL, 2019): ANALISIS RANTAI NILAI PERDAGANGAN USAHA MINYAK ATSIRI DI INDONESIA DAN DIGITALISASI BISNIS PROSES PEMASARAN

Favorit 3: Marlin Singgi, Nurul Hardiyanti (Fakultas Kehutanan UNTAD, 2018): WANAFARMA SEBAGAI USAHA KEHUTANAN MASA DEPAN YANG BERBASIS KEARIFAN LOKAL. ***

- Advertisement -spot_img

More Articles